INDAHNYA RAMADHAN PENUH KREATIVITAS ALA HMPS BSA!!

FUADAH- Selasa, 12/04/2022 Bulan suci Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan suka cita. Semua muslim di dunia berlomba-lomba mencari pahala dengan cara masing-masing. Tak ingin kalah dari yang lain, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora IAIN Salatiga menyelenggarakan kegiatan Ramadhan berbagi dengan tema “Indahnya Ramadhan Penuh Kreativitas (IRAMA PENTAS)” yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Ittihadul Asna Salatiga.

Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan berbagai rangkaian kegiatan diantaranya : Khotmil Qur’an, membuat kreasi bersama santri Ittihadul Asna, kultum ramadhan, dan buka puasa bersama. Sebelumnya HMPS BSA juga mengadakan “open donasi buku” untuk Ponpes Ittihadul Asna, yang dimaksudkan agar mengembangkan edukasi dan minat baca.

Acara ini dihadiri langsung oleh Dr. Agus Ahmad Su’aidi Lc., M.A. (Ketua Program Studi Bahasa dan Sastra Arab), Rina Susanti, M.A (Sekretaris Program Studi Bahasa dan SAstra Arab), Abah Roikhuddin Mahbub Afandi beserta sang istri Ummah Niswah Ulya Rahmawati (Pengasuh Pondok Pesantren Ittihadul Asna) dan Nanik Puji (ketua Pondok Pesantren Ittihadul Asna, pengurus HMPS Bahasa) dan seluruh santri Pondok Pesantren Ittihadul Asna.

Pada kesempatan kali ini bersamaan dengan bulan suci Ramadhan, Abah Roikhuddin Mahbub Afandi sangat terbantu dan senang dengan acara yang telah HMPS BSA lakukan.

“Dalam kegiatan yang diadakan oleh teman-teman mahasiswa Bahasa dan Sastra Arab IAIN Salatiga ini. Saya senang dan sangat terbantu oleh mahasiswa BSA yang mengadakan kegiatan Ramadhan di sini, sehingga menghibur hati anak-anak santri Ittihadul Asna serta ikut berbuka puasa bersama santri di sini”, Ujar Abah Roikhuddin.

Lanjut Dr. Agus Ahmad Su’aidi Lc.,M.A. dalam sambutanya menyampaikan bahwa, puasa diajarkan melawan hawa nafsu seperti kebutuhan primer yang berbentuk makan, minum dan lainnya. maka seharusnya bisa menahan nafsu yang berbentuk sekunder pula.

Kegiatan ini selain bertujuan melaksanakan salah satu program kerja, juga sebagai bentuk amal di bulan suci Ramadhan. Sebagai bentuk silaturahmi antar sesama dan diharapkan dapat memberikan citra positif mahasiswa khususnya mahasiswa Bahasa dan sastra Arab.