Review Kurikulum Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi UIN Salatiga, Mr. Hans Wilhelm Wachtel Berikan Masukan Berharga

Salatiga, 19 Agustus 2024 – Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Humaniora UIN Salatiga menjadi tuan rumah kegiatan review kurikulum Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi yang dipimpin oleh Mr. Hans Wilhelm Wachtel, seorang Senior Experten Service (SES) dari Jerman. Acara ini dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Ketua Program Studi, dan dosen homebase dari Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kurikulum Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi, dengan fokus pada Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran, serta mata kuliah yang mendukung Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) dalam bidang Kewirausahaan dan Bisnis di bidang Perpustakaan dan Informasi. Proses review ini diharapkan dapat mengoptimalkan relevansi dan efektivitas kurikulum untuk memenuhi standar internasional.

Dalam sesi review, Mr. Hans memberikan masukan yang sangat bermanfaat, terutama dalam hal perbaikan Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran Program Studi. Dia membagikan wawasan dari praktik terbaik yang diterapkan oleh perusahaan-perusahaan global terkemuka seperti Google dan Apple dalam menyusun Visi dan Misi mereka. Mr. Hans juga mengusulkan penambahan mata kuliah pengantar kewirausahaan dan bisnis untuk memperdalam pemahaman mahasiswa mengenai dasar-dasar wirausaha dan teori bisnis yang relevan.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi pengembangan kurikulum yang lebih sesuai dengan kebutuhan industri dan kebutuhan akademik di masa depan.